Tuesday, May 24, 2016

Di kaki gunung Dawa terdapat lima danau yang airnya jernih


Gunung Dawa yang tingginya 3,236 meter dari permukaan laut terletak di Leshan, provinsi Sichuan, China. Lereng gunung ini sangat curam karena tertutup batu-batu yang terbentuk dari ledakan vulkanik pada zaman purba. Hanya ada satu jalan untuk sampai ke puncak gunung ini, yaitu dengan mendaki lereng utaranya menggunakan tangga kayu.

Gunung Dawa dekat dengan Taman Hutan Negara Wawu dan Gunung Emei, Warisan Budaya dan Alam Dunia. Dipandang dari Gunung Emei, bentuk Gunung Dawa dikatakan seperti sebuah bahtera yang berlayar di lautan awan. Di kaki gunung ini terdapat lima danau yang airnya jernih.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.