Sepanjang tahun 2012, sebanyak 30.315 pejabat China dari pusat sampai daerah dihukum karena tindak korupsi atau penyalahgunaan kekuasaan.
Data ini diumumkan dalam jumpa pers mengenai kinerja instansi pengawasan displin China oleh Kantor Pengawas Komisi Displin Komite Sentral Partai Komunis China.
Instansi pengawasan disiplin China mendorong proses pelaporan dengan nama asli. Pelaporan dengan nama asli akan diprioritaskan.
Instansi pengawasan disiplin China menyatakan akan sungguh-sungguh memperbaiki kasus kesalahan pelaporan, sehingga 29.551 pejabat yang dilaporkan dengant tuduhan keliru dapat direhabilitasi nama baiknya, sehingga memberi dukungan atas kader yang berpegang pada prinsip dan bertugas berdasarkan peraturan.
Sekretaris Jenderal Komisi Pengawasan Displin Komite Sentral Partai Komunis China Cui Shaopeng melaporkan kinerja komisi sepanjang tahun 2012. Dia mengungkapkan, dalam 150 ribu lebih kasus, lebih dari 40 persen bersumber dari pelaporan. Dia juga mengundang partisipasi warga China dalam upaya pemberantasan korupsi, sekaligus berkomitmen pada pemrioritasan pelaporan kasus dengan menggunakan nama asli.
Dalam beberapa tahun terakhir, sebagian pejabat tingkat tinggi dijatuhi hukuman karena korupsi. Sebagai instansi pengawas displin yang tertinggi, komisi ini diharap dapat bertugas dengan baik. Selama setahun lalu, cukup banyak kader yang diperiksa dan dihukum berdasarkan pelaporan dari media sosial dan jaringan internet. Cui Shaopeng mengatakan:
"Pada tahun 2012, instansi pengawas disiplin dari pusat sampai daerah menitikberatkan kasus yang berkaitan dengan instansi dan kader. Sebanyak 4.698 kader telah dihukum."
Instansi pengawas disiplin meningkatkan intensitas pengawasan atas kasus pelanggaran hukum di bidang pembangunan, BUMN, badan finansial, relokasi, farmasi, serta pemalsuan makanan dan obat. Cui Shaopeng mengatakan:
"Instansi pengawas disiplin dari pusat sampai daerah akan bertanggung jawab untuk menyelidiki kasus pelanggaran hukum, dengan ketat menghukum para koruptor. Warga diharap melaporkan melalui surat, kunjungan langsung, atau lewat situs resmi instansi pengawas disiplin, atau melalui nomor telepon pelaporan 12388 untuk mengungkapkan aksi pelanggaran kader. Dengan demikian warga dapat memberi dukungan dan berpartisipasi dalam upaya pemberantasan korupsi. Pelaporan dengan nama asli akan diprioritakan."
Selain itu, Wakil Menteri Kementerian Pengawasan Negara Huang Xiaowei mengatakan, peraturan mengenai instansi pengawas disiplin berpartisipasi dalam penyelidikan insiden keamanan telah berlaku sejak 1 Januari 2013.
Friday, January 11, 2013
Tahun 2012 lebih dari 30 ribu pejabat China di Hukum karena Korupsi
Related Posts:
CCG 10 ribu ton Kapal China Coast Guard 10 ribu ton yang kedua yang akan bertugas di LCS. … Read More
CMS 35102 Kapal China Maritim Survelence dengan nomor lambung 35102. … Read More
Semangat Tentara Merah di Kota DawujiangKota Dawujiang di kabupaten Yuqing provinsi Guizhou - China, adalah tempat di mana Tentara Merah menyeberangi Sungai Wujiang selama melakukan Long March, Sekarang, jembatan modern dan gedung-gedung tinggi memberikan tem… Read More
Militer Mexico akan bergabung dalam parade militer di Beijing Kadet tentara Meksiko merasa bangga dan gembira atas partisipasi mereka di parade peringatan 70 tahun perang anti-fasisme yang akan diselenggarakan di Beijing pada 3 September, kepala delegasi Mexico mengatakan kepada Xinhu… Read More
AS putus asa, Rusia dan China siap meruntuhkan sistem Bretton Woods Menjatuhkan sanksi terhadap Rusia ternyata menjadi langkah putus asa bagi AS karena belum membuahkan hasil bagi Ukraina, namun bagi Rusia dan China dolar sebagai mata uang cadangan dapat mencapai tujuannya dalam waktu terde… Read More
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.