Monday, February 13, 2017

Pejabat Urusan Tionghoa Perantau Berkunjung ke Filipina

Direktur Kantor Urusan Tionghoa Perantauan Dewan Negara China, Qiu Yuanping kemarin melakukan kunjungan ke kota Davao, bagian selatan Filipina dan mengadakan pertemuan dengan Tionghoa perantauan setempat. Ia berpesan agar masyarakat Tionghoa terus berperan sebagai "duta sipil" untuk mengembangkan hubungan China dan Filipina.

Qiu Yuanping menyatakan dukungan terhadap "perhimpunan komunitas Tionghoa Perantauan yang harmonis" yang diinisiasi oleh masyarakat Tionghoa di Filipina. Ia menyatakan, kita adalah sebuah komunitas senasib sepenanggungan dan seharusnya berupaya bersama dalam menjaga kepentingan keseluruhan masyarakat Tionghoa di luar negeri.

Qiu Yuanping menambahkan, perkembangan China serta peningkatan hubungan antara China dan Filipina menyangkut kepentingan setiap Tionghoa perantauan. Ia menyatakan apresiasi atas upaya dan kontribusi yang diberikan komunitas Tionghoa terhadap peningkatan hubungan China-Filipina.

Qiu Yuanping berharap masyarakat Tionghoa setempat terus memainkan peranannya dalam mendorong perkembangan hubungan persahabatan China-Filipina serta kerja sama kedua negara di berbagai bidang. CRI

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.