Gambar TV dari CNN menunjukkan Otoritas Keselamatan Maritim Australia (AMSA) yaitu John Young berbicara pada sebuah konferensi pers di Canberra, Australia, 20 Maret 2014.bahwa Otorita Keselamatan Maritim Australia (AMSA) mengatakan mereka menemukan dua benda yang mungkin terkait dengan hilang penerbangan Malaysia Airlines MH370, benda tersebut salah satu panjangnya sekitar 24 meter..
Sementara Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Hong Lei hari ini (20/3) menyatakan, pihak China menaruh perhatian sepenuhnya terhadap berita yang diumumkan pihak Australia mengenai penemuan benda terkait pesawat terbang Malaysia Airlines yang hilang kontak dan berharap dibenarkan dengan secepatnya.
Juru bicara tersebut mengatakan, pihak China mengharapkan pihak Asutralia dengan secepatnya mengerahkan kapal dan pesawat terbang ke perairan terkait. Kementerian Luar Negeri China sudah menunjuk Kedutaan Besar China untuk memelihara kontak erat dengan pihak Australia, membantu pihak Australia dalam soal pertolongan. Pihak China siap menangani pekerjaan terkait sesuai dengan kemajuan terbaru.
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.