Tuesday, August 9, 2016

Cagar Alam Nasional Hoh XIL



Cagar Alam Nasional Hoh XIL yang terletak di provinsi Qinghai China memiliki luas 4,5 juta hektar.
Area tersebut adalah area penyimpanan alam yang melindungi lingkungan ekologinya paling baik di dunia pada awal abad ke-21, dan juga dikenal sebagai area penyimpanan alam yang paling luas, selain memiliki ketinggian dari permukaan laut paling tinggi dan paling kaya dengan sumber binatang liar.

Baru-baru ini, Cagar Alam Nasional Hoh XIL telah menyerahkan surat permohonan kepada Komisi Warisan Dunia Organisasi Pendidikan, Sains dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO) untuk terdaftar dalam warisan alam dunia.

Keputusannya akan diumumkan dalam pertemuan komisi UNESCO ke-41 yang dijadwalkan pada musim panas tahun 2017.

Menurut Kepala Departemen Penerangan Biro Perlindungan Cagar Alam Nasional Hoh XIL, Tsering Samdrup, daerah yang terlibat dalam aplikasi kali ini seluas 6 juta hektar, diantaranya meliputi 3,7 juta hektar kawasan inti dan 2,3 juta hektar area sekitar.

Kawasan tersebut mencakup keseluruhan Cagar Alam Nasional Hoh XIL dan sebagian area penyimpanan alam Tiga Sungai tingkat negara.

Saat ini, China memiliki 10 situs warisan alam dunia.

Cagar Alam Nasional Hoh XIL yang terletak pada ketinggian 4.500 meter dari permukaan laut adalah habitat spesies berharga seperti antelop Tibet, yak liar dan keledai liar Tibet.

Menurut statistik resmi, ada lebih dari 7.000 danau besar atau kecil dan 255 gletser kuno di daerah ini.

pejabat UNESCO akan mengunjungi Cagar Alam Nasional Hoh XIL untuk menjalankan tinjauan pada bulan September nanti.

Related Posts:

  • Pemandangan indah di bagian barat SichuanFoto yang menunjukkan pemandangan dalam perjalanan dari kota Chengdu, ibukota provinsi Sichuan ke daerah etnis Tibet di sebelah barat Sichuan. Pemandangan alam yang indah serta suasana kehidupan penduduk lokal yang aman dan t… Read More
  • Nanling taman hutan di provinsi GuangdongTaman Hutan Negara Nanling merupakan kawasan perlindungan alam yang paling besar di provinsi Guangdong. Taman hutan itu seluas 273 kilometer persegi dan kaya dengan fauna dan flora. Hutan alam yang subur di sana mengandung… Read More
  • Gletser Gunung SapukonglagaboFoto yang menunjukkan gletser di Gunung Sapukonglagabo di kabupaten Biru - Nagqu Prefecture, Daerah Otonomi Tibet barat daya China. … Read More
  • Fenhe Valley Jika anda berkunjung ke provinsi Shanxi, Selain pemandangan kota dan pegunungan, ada juga lanskap pertanian indah di Fenhe Valley dengan Taiyuan Basin di utara dan Linfen Basin di selatan... … Read More
  • The Grand Bridge The Grand Bridge dibangun untuk kereta api kecepatan tinggi yang menghubungkan provinsi Shanxi dan provinsi Shaanxi (tulisannya hampir sama provinsi Shanxi ibu kotanya Taiyuan sedangkan Shaanxi ibukotanya Xi'an). Ini ada… Read More

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.