KBRI Beijing pada tanggal 3 Maret 2014 telah menggelar acara serah terima jabatan Kepala Perwakilan RI dari Kuasa Usaha Ad Interim Wisnu Edi Pratignyo kepada Duta Besar LBBP RI untuk RRC merangkap Mongolia Soegeng Rahardjo. Acara serah terima dilaksanakan secara sederhana namun khidmat di Aula Serba Guna KBRI, dan dihadiri oleh Konjen RI Hong Kong, Konjen RI Guangzhou, Konjen RI Shanghai, serta puluhan staf dan anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) KBRI Beijing.
Selanjutnya peserta acara bersama-sama menyaksikan serah terima jabatan Head of Chancery dari Koordinator Fungsi Politik Sugeng Wahono kembali kepada Wakil Kepala Perwakilan Wisnu Edi Pratignyo. Acara dilanjutkan dengan serah terima jabatan Ketua DWP KBRI Beijing dari Ibu Anti Wisnu kepada Ibu Aslida Nurmathias Rahardjo.
Dalam kesempatan ini Dubes RI Soegeng Rahardjo menyampaikan apresiasinya terhadap tugas yang telah dilaksanakan oleh DWP KBRI Beijing dalam mendampingi pasangan, sekaligus menjadi duta diplomasi sosial budaya Indonesia di China. Dubes RI mengharapkan agar kerjasama DWP dan KBRI Beijing dapat terus ditingkatkan di masa mendatang, khususnya untuk mencapai target-target pembangunan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat dan Perwakilan RI.
Rangkaian pada hari ini kemudian ditutup dengan acara ramah tamah dan jamuan makan siang yang di-host oleh Ibu Aslida Nurmathias Rahardjo di Wisma Duta Besar KBRI Beijing.
Thursday, March 6, 2014
KBRI Beijing sambut dubes baru
Related Posts:
Alibaba meluncurkan paviliun untuk produk barang mewah Raksasa e-commerce China Alibaba Group kemarin meluncurkan sebuah paviliun mewah di situs bisnis-to-customer Tmall.com, karena semakin banyak pembeli China yang masuk ke Internet.Platform undangan khusus mencakup toko onlin… Read More
Tradisi minum suanmeitang di musim panas China telah memasuki musim panasnya yang paling panas, dikenal sebagai periode sanfu. sehingga di luar rumah terasa seperti sauna, selera makan orang berubah. untuk mengalahkan hawa panas orang Tionghoa biasanya punya… Read More
Uji coba kereta api Beijing-Shanghai yang di upgrade kembali kecepatannya menjadi 350 km / jam.Uji coba kereta api Beijing-Shanghai yang di upgrade kembali kecepatannya menjadi 350 km / jam. … Read More
143 tersangka penipuan telekomunikasi kembali ke China dari Indonesia Sebanyak 143 tersangka dalam kasus penipuan telekomunikasi online lintas batas telah dibawa kembali ke China dari Indonesia, menurut Kementerian Keamanan Publik China. Kasus tersebut mencakup beberapa wilayah tingkat pr… Read More
Sisir, dalam budaya China Sisir, dalam budaya China, mengirim seseorang sisir berarti secara harfiah mengandung emosional. Dan sisir yang dapat menghaluskan rambut seseorang menanggung berkat kehidupan mulus ke penerima. … Read More
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.