Wednesday, February 22, 2012

Xinjiang meningkatkan Infrastruktur Pendidikan

Daerah Otonom Uigur Xinjiang akan melaksanakan beberapa proyek untuk mendorong perkembangan pendidikan lokal dan memperkecil perbedaan standar pendidikan di kota dan di daerah pedesaan.
Menurut Departemen Pendidikan Xinjiang, pihaknya akan memulai proyek pendidikan tiga tahun sebelum sekolah rendah, melaksanakan proyek penyediaan makanan bergizi kepada siswa di daerah pedesaan, menyempurnakan mekanisme jaminan alokasi pendidikan wajib di kota, membangun sekolah menengah di daerah terbelakang, meningkatkan tingkat penawaran kursus dwibahasa (Uigurs dan Mandarin), dan meningkatkan penyediaan pendidikan.

Xinjiang akan mengalokasikan RMB 46.32 juta untuk melaksanakan proyek penyediaan makanan bergizi kepada siswa di daerah pedesaan. Proyek ini melibatkan 77 ribu orang dari tujuh Kabupaten. Setiap orang menikmati subsidi makanan bergizi berjumlah 3 RMB sehari.
Xinjiang juga akan mengalokasikan RMB 450 juta untuk membangun gedung sekolah menengah di Hotan dan Kashgar dan RMB 51 juta kepada 34 buah sekolah menengah di daerah selatan Xinjiang untuk melengkapi fasilitas pengajaran dan pembelajaran.

Selain itu, Xinjang berencana mengalokasikan RMB 32 juta untuk menyediakan perlengkapan sebanyak 15,218 kelas dan 285 buah lab komputer untuk memperluas tingkat pendidikan dwibahasa jarak jauh.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.