Monday, February 25, 2019

Haizhou adalah kota yang paling layak untuk melambangkan keunggulan kebudayaan Lianyungang



Haizhou adalah kota yang paling layak untuk melambangkan keunggulan kebudayaan Lianyungang, provinsi Jiangsu China dari segi sosial budaya dan sejarah. Haizhou sudah mengalami jatuh bangun selama lebih 2.200 tahun sejak county Qu didirikan di tempat ini pada zaman Dinasti Qin, yaitu sekitar 221 tahun sebelum Masehi.

County Qu diwujudkan setelah Kaisar Qinshihuang menyatukan China, dan dijuluki sebagai "pintu timur Dinasti Qin". Sejak zaman itu, Haizhou bertahap menjadi pelabuhan untuk berbagai urusan perdagangan. Kaisar Qinshihuang telah lima kali mengunjungi wilayah timur China, dan tiga kali diantaranya melalui Haizhou.

Haizhou merupakan satu-satunya pelabuhan yang dibuka ke pedagang luar pada zaman itu. Haizhou seperti berada dalam pelukan Gunung Yuntai dan Gunung Jinping yang terletak di sebelah timur dan barat, sedangkan Gunung Nanda dan Gunung Kongwang terletak di sebelah selatan dan utara.

Kini, sebuah jalan dari kota kuno Haizhou ke Gunung Kongwang telah dibuka. Jalan ini menghubungkan beberapa tempat wisata, diantaranya termasuk Gunung Shipeng, Gunung Zhizhu, Gunung Ta dan Gunung Kongwang. Belakangan ini, proyek perbaikan giat dilaksanakan di Haizhou.

Pintu gerbang kota kuno seperti Pintu Gerbang Quyang telah dibangun kembali. Menara drum dan lonceng juga telah direstorasi. Selain itu, kompleks bangunan yang memiliki arsitektur zaman Dinasti Ming dan Qing yang menempati area seluas lebih 100 ribu meter persegi juga telah dikembangkan. Jika Anda berjalan-jalan di lorong-lorong yang ada di kota kuno tersebut, Anda pasti merasa seolah-olah telah kembali ke zaman dahulu kala.

Pesta Gunung Harimau Putih Haizhou yang telah ada sejak awal zaman Dinasti Qing merupakan simbol budaya bagi kota kuno ini. Saat tibanya tanggal 8 bulan empat menurut kalender tradisional China, kota kuno ini akan dibanjiri para pengunjung. Mereka dapat berhibur dengan berbagai kegiatan menarik seperti pertunjukan tradisional. Selain itu, mereka juga dapat bersantap dengan berbagai makanan lezat.

Related Posts:

  • Kereta api wisata dari Lhasa ke Shigatse Kereta "Tangzhu Ancient Route Train" dengan nomor Z8803 melakukan perjalanan dari Stasiun Kereta Lhasa ke Shigatse, kota terbesar kedua di Tibet di barat daya China. "Tangzhu Ancient Route Trains" adalah kereta penum… Read More
  • Namseling Manor Namseling Manor adalah wilayah tuan feodal yang terletak di Kabupaten Chanang, Prefektur Lhoka, Tibet di barat daya China. dan memiliki beberapa anggota keluarga yang terkenal di Tibet, termasuk dua Rinpoches Biara Dojechag, … Read More
  • Semangka berbentuk hati Semangka berbentuk hati telah menjadi objek wisata terbaru di daerah Quzhou, kota Handan, provinsi Hebei, China utara. … Read More
  • Kota Cahaya Bulan di barat daya ChinaDi kabupaten Shangri-La, Provinsi Yunnan barat daya China, ada sebuah kota kuno dengan sejarah lebih dari 1.300 tahun. Dinamakan Dukezong, kota ini dikenal sebagai "City of Moonlight." Ini adalah kota dengan rumah etnis Tibet… Read More
  • Laut Mati versi ChinaWisatawan mengapung di permukaan air karena jumlah garam yang tinggi di kawasan wisata pantai di Dalian, provinsi Liaoning di timur laut China,  ini adalah "Laut Mati versi China", dengan salinitas di atas 23 persen, mem… Read More

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.