Tuesday, November 23, 2010

Perkembangan Etnik HUI di China



Berdasarkan sensus pada tahun 1990, etnis Hui berjumlah lebih dari 8.6 juta orang, dan menempati urutan ke-4 terbesar antara etnis minoritas di Tiongkok. Penduduk etnis Hui tersebar di area yang sangat luas, hingga hampir semua area di Tiongkok terdapat etnis ini. Mereka hidup secara berkelompok di Daerah Otonom Hui Ningxia, Provinsi Gansu, Qinghai, Daerah Otonom Vygur Xinjiang, Provinsi Henan, Hebei, Shangdong dan Yunnan. Biasanya mereka tinggal berkelompok di area yang ada masjid.

Daerah Otonom Hui Ningxia memiliki etnis Hui yang paling banyak jumlahnya. Wilayah ini dikenal sebagai kampung kediaman etnis Hui. Pemandangan di wilayah itu sangat indah, ada hutan hijau dan padang pasir yang luas. Sungai Kuning yang didikenali sebagai sungai ibunda di Tiongkok dalam wilayah itu. Orang etnis Hui ini bersama-sama dengan etnis lain rajin bekerja dan mereka membuat wilayah itu sangat makmur.

Direktur Komisi Urusan Etnis, yang juga Direktur Departemen Agama Daerah Otonom Hui Ningxia, Wang Jian menyatakan bahwa pertumbuhan ekonomi Daerah Otonom ini telah berhasil dengan baik, sedangkan pembangunan kota dan desa juga mengalami perubahan yang besar sejak reformasi dan pembangunan dilaksanakan 30 tahun yang lalu, lebih-lebih lagi dalam 5 tahun terakhir ini. Jumlah pengeluaran kas Tiongkok setiap tahun meningkat rata-rata 12% untuk Wilayah Ningxia, sedangkan jumlah pendapatan penduduk kota dan desa meningkat 10%.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.