Monday, October 19, 2015

Mutiara di dataran tinggi


Danau Gahai merupakan danau air tawar terbesar di selatan provinsi Gansu, China dan daerah rawa yang terkenal di timur Dataran Tinggi Qinghai-Tibet. Danau yang dijuluki "mutiara di dataran tinggi" ini terdaftar sebagai kawasan perlindungan burung hijrah tingkat provinsi pada tahun 1982. Etnis Tibet menyebut Gahai sebagai "cuoning" yang berarti "daerah yak bergerak" dalam bahasa Tibet. Danau Gahai yang kaya dengan gulma air, menarik banyak burung hijrah untuk singgah dan berkembang biak di sini.

Bulan Agustus merupakan musim yang paling nyaman di Danau Gahai. Bunga-bungaan berkembang mekar di padang rumput, langit yang berwarna biru terang, air danau yang jernih serta burung-burung terbang bersama-sama, menghasilkan pemandangan seindah lukisan dan sungguh mengasyikkan.


Menurut riwayat, pada zaman kuno, tujuh orang dewi yang cantik berkeliling di padang rumput. Mereka merasa senang hati memetik bunga sambil bernyanyi dan menari. Tiba-tiba, batu giok mereka terjatuh di padang rumput lalu menjadi danau. Maka, di situlah terbentuknya Danau Gahai. Penduduk lokal menyebutnya air di danau ini sebagai air suci. Mereka percaya bahwa dewa kayangan akan menjatuhkan hukuman kepada siapa saja yang mencemari air danau atau merusak padang rumput.

Danau Gahai menjadi surga bagi burung-burung hijrah. Pada akhir musim semi dan awal musim panas setiap tahun, ada hampir 100 jenis burung yang bermigrasi dari selatan China dan Asia Tenggara singgah di sini. Pada tahun 1998, Danau Gahai terdaftar sebagai kawasan perlindungan alam tingkat negara.

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.