Friday, June 15, 2012

Kampung Nelayan Qida (2)

 
 Kampung Qida memiliki pemandangan laut yang sangat indah. dan juga terdapat Pulau-pulau yang bertebaran di laut diantaranya : Pulau Dongluo, Pulau Zhiluo dan Pulau Xiluo.

Pulau Dongluo yang memiliki padang rumput berwarna hijau dan latar belakang laut yang berwarna biru terlihat begitu mempesona. Ada sebuah rumah api purba berdiri tegak di pesisir pulau ini. Pemandangan seperti itu bisa dibandingkan dengan pemandangan di Pulau Yushan, kota Fuding, provinsi Fujian.

Di pulau Xiluo terdapat pula beberapa rumah batu kecil kuno. Ada sebuah tembok yang dibangun menggunakan batu biru, dan batu yang berwarna-warni, menjadikn tembok ini seperti "batu berwarna-warni". Rumah batu kecil itu seolah mengisahkan sejarah kemakmurannya pada zaman kuno.

Pulau Zhiluo yaitu yang terkecil antara ketiga pulau tersebut, pernah disebut sebagai "Hong Kong Kecil" dan merupakan pelabuhan bisnis yang sibuk di zaman purba.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.