Thursday, March 19, 2015

Perintah persiapan perang dari presiden Rusia

Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai panglima tertinggi kekuatan bersenjata Rusia kemarin memerintahkan diadakannya pemeriksaan mendadak terhadap pasukan antara Armada Utara Rusia.

Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Shoigu mengatakan, pemeriksaan mendadak kali ini totalnya meliputi 38 ribu serdadu tentara Rusia, 3,360 unit perlengkapan militer berbagai jenis, 41 kapal perang, 15 kapal selam dan 110 pesawat terbang.

Menurut media Rusia, pasukan distrik militer selatan di daerah perbatasan Stavropol di Kaukasus Utara dan pasukan distrik militer timur kemarin juga menggelar latihan militer.

Kantor Itar-Tass kemarin mengutip berita dari Kantor Penerangan Presiden Rusia bahwa Putin kemarin mengadakan pertemuan dengan Presiden Jirkistan Atambayev di Saint Peterburg.

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.