Monday, January 26, 2015

Masjid Beiying di Shantung

Masjid Beiying yang terletak di kota Dezhou, Provinsi Shandong China timur, dibangun pada zaman pemerintahan Kaisar Wanli (1573-1620 Masehi).

Menurut catatan sejarah, raja yang beragama Islam dari Sulu, Filipina yang mengunjungi China telah mangkat di kota Dezhou, Shandong pada tahun 1417 Masehi. 10 orang termasuk permaisuri, pangeran dan pegawainya tinggal di daerah itu untuk mengontrol makam kerajaan. Pemerintah China memindahkan tiga keluarga yang beragama Islam dari daerah lain ke wilayah itu untuk melayani keluarga raja. Lama-kelamaan, umat Islam yang jumlahnya semakin besar di wilayah itu telah membangun sebuah surau. Keturunan mereka telah memperluas surau itu menjadi masjid, yaitu Masjid Beiyin saat ini.

Pada tahun 1980, duta besar Filipina ke China telah mengunjungi masjid itu. Pada tahun 1995, pewaris keturunan raja Sulu di Filipina datang ke China untuk mengunjungi makam leluhur mereka dan Masjid Beiying.




0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.