Tuesday, December 17, 2013
Menhan RI adakan pembicaraan dengan Menhan RRC
Menteri pertahanan Purnomo Yusgiantoro mengadakan pertemuan dengan Menhan China Chang Wanquan di Jakarta, kedua Menhan mengadakan pembicaraan di Jakarta. Kedua pihak bertukar pendapat seputar situasi keamanan regional serta masalah yang menjadi perhatian bersama.
Chang Wanquan menyatakan kesediaan China untuk bersama dengan Indonesia meningkatkan pertukaran tingkat tinggi, memelihara konsultasi, memperdalam manuver bersama, pelatihan personel, pertukaran perwira dan tenaga profesional, sekaligus mendorong kerja sama industri pertahanan dan meningkatkan kerja sama keamanan yang mutilateral.
Pada kesempatan tersebut, Menhan Purnomo Yusgiantoro mengatakan, beberapa tahun terakhir, hubungan defensif dan militer kedua negara berkembang kian lancar. Di tengah situasi internasional yang tidak menentu, kedua pihak hendaknya meningkatkan pertukaran dan kerja sama bersahabat, agar dapat memajukan kemitraan strategis menyeluruh kedua negara.
Chang Wanquan menekankan, China tidak mengharapkan terjadinya gejolak apapun di Laut China Selatan. Pemeliharaan perdamaian dan stabilitas di Laut China Selatan tergantung pada upaya semua pihak, termasuk China. Chang Wanquan menyatakan, China perlu meningkatkan kewaspadaan atas segala tindakan yang bermaksud merusak keamanan dan ketenteraman di kawasan tersebut.
Chang Wanquan menambahkan, masalah Pulau Diaoyu merupakan hal paling utama di Laut China Timur. Zona identifikasi pertahanan udara Laut China Timur yang dibentuk China adalah berdasarkan hak kedaulatannya. China bertekad untuk memelihara kedaulatan wilayah dengan sikap tegas dan tidak tergoyahkan.
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.