Taman Gunung Berapi Wudalianchi-di Propinsi Heilongjiang |
Taman gunung berapi adalah kawasan wisata khusus yang bertemakan "menikmati keajaiban letusan gunung berapi". Wudalianchi di provinsi Heilongjiang, Datong di provinsi Shanxi, Yutian di Daerah Otonom Uigur Xinjiang, dan Tengchong di provinsi Yunan merupakan "Empat Taman Nasional Gunung berapi yang Terbesar" di China. Taman gunung berapi di kota Haikou, Provinsi Hainan sangat menarik karena ia merupakan taman gunung berapi yang tunggal di kota tropis, dan menjadi taman gunung berapi yang kelima terbesar di seluruh negara.
Karena Taman Nasional Grup Gunung Tengchong terletak di tepi lempeng Eurasia, maka kerak bergerak aktif, dan gempa bumi sering terjadi di daerah tersebut. Saat gempa bumi yang dahsyat terjadi, tanah longsor dan magma mengalir ke permukaan bumi. Setelah gempa berhenti, magma mendingin dan menjadi beberapa gunung berapi yang bentuknya unik. Menurut penelitian ilmiah, kelompok gunung berapi Tengchong merupakan gunung berapi yang tipikal, dan salah satu kelompok gunung berapi yang paling muda di seluruh dunia. Ia disebut "Museum Geografi Gunung"
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.