Thursday, April 5, 2018

Konsul Jenderal China di Surabaya sumbang buku dan Komputer untuk sekolah di Jatim dan Jateng




Upacara amal "Cheng Ho Bookstore" ke-5 diadakan di Konsulat China di Surabaya, Indonesia pada 2 April.

Upacara ini menyumbangkan buku dan peralatan untuk sepuluh sekolah di Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Konsul Jenderal China di Surabaya, Gu Jingqi dalam pidato sambutannya mengatakan lebih dari 30 ribu buku dan lebih dari seratus komputer disumbangkan ke lebih dari 50 sekolah dan perguruan tinggi melalui kegiatan ini, yang telah diselenggarakan selama lima tahun berturut-turut.

Gu berharap bahwa buku-buku yang disumbangkan akan membantu siswa mendapatkan lebih banyak pengetahuan untuk lebih memahami tentang China dan seluruh dunia.

Kepala Perpustakaan dan Arsip Jawa Timur, Indonesia, Sudjono mengatakan, dia berharap buku-buku donasi dapat membantu murid-murid setempat menumbuhkan kebiasaan membaca yang baik dan membantu mereka tumbuh sehat dan pintar. CRI

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.