KRI Usman Harun – 359, sebagai delegasi kapal perang yang mewakili Indonesia dalam International Fleet Review (IFR) di Visakhapatnam India, mulai angkat jangkar, untuk meneruskan pelayaran kembali pulang menuju ke tanah air yang di tempuh sejauh 1035 Nm, selama 3 hari perjalanan untuk sampai ke daratan Sabang.
KRI Usman Harun – 359 masuk dalam Group I berjumlah 10 kapal perang, untuk pembagian sektor kapal participant IFR bersama dengan USS Antietam (USA), HMS Defender (UK), PLA Navy Liuzhou & Sanya (China), KD Lekir ( Malaysia), VPNS Dinh Thien Hoang (Vietnam), BNS Somudra Joy (Bangladesh), UMS King aung zeya (Myanmar), MCGS Barracuda (Mauritius).
Selama berada di teluk Bengal India, KRI Usman Harun, bersama dengan 9 kapal negara lain melaksanakan kegiatan jaring komunikasi aktif dan di teruskan dengan kegiatan manuver taktis kapal untuk formasi.
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.