Thursday, May 28, 2015

An Tu Suo Ji

Pada zaman Chunqiu, di Negeri Qin, ada seorang pakar yang pandai mengenal kuda yang unggul, namanya Sun Yang. Disebabkan bakatnya dalam bidang tersebut terlalu istimewa, dia diberi gelaran sebagai Bo Le. Konon, "Bo Le" ialah nama sebutir bintang di langit, yang bertugas menguruskan kuda di syurga.

Pada suatu hari, Sun Yang bertemu seekor kuda tua yang membawa beberapa karung berisi garam, sedang meringkik dengan sekuat-kuatnya. Dia mendapati kuda itu ialah seekor chollima (baka sejenis kuda yang bisa berlari sehingga 1,000 li), cuma usianya sudah lanjut. Dia merasa amat kasihan dengan nasib kuda tua itu. yang sebenarnya seekor kuda perang yang hebat, yang sepatutnya memerah keringat di medan perang. Namun, kini ia terpaksa melakukan kerja membawa beban yang berisi garam. Kerja begini akan menghabiskan tenaga dan semangat perjuangannya. Alangkah sia-sianya! Ketika mengenangkan hal itu, Sun Yang merasa sedih sehingga menitiskan air mata.

Untuk membolehkan setiap orang bisa menguasai teknik untuk mengenal kuda yang unggul, dan membolehkan bakatnya dalam bidang tersebut diwarisi dari satu generasi ke satu generasi, Su Yang merumuskan pengalamannya secara sistematik, dan menghasilkan sebuah buku yang berjudul "Xiang Ma Jing", atau The Classic of Reading Horses dalam bahasa Inggeris. Buku itu juga berisi dengan gambar-gambar tentang bentuk badan berbagai jenis kuda.

Dalam buku tersebut, ada ayat yang berbunyi, "Ciri-ciri chollima ialah dahinya tinggi, matanya seperti uang logam, kukunya amat besar."

Setelah membaca buku "Xiang Ma Jing", anak Sun Yang merasa amat mudah untuk mencari kuda yang unggul itu. Pada suatu hari, anak itu ingin keluar mencari seekor chollima dengan bantuan catatan dan gambar dalam buku tersebut. Ketika melihat seekor kodok yang besar, dia mendapati rupanya mirip dengan ciri-ciri chollima yang tercatat dalam buku ayahnya. Maka, dia mengikat katak itu dengan seutas tali, lalu membawanya balik ke rumah. Dia berkata kepada bapanya:

"Ayah, saya sudah menemui seekor chollima. Bentuk badannya mirip dengan apa yang dijelaskan dalam buku ayah. Cuma kukunya lain sedikit. "

Bo Le memang mengetahui sifat anaknya yang bodoh itu. Dia kemudian marah, dan berkata sambil tersenyum:

"Ya, memang betullah kuda ini suka melompat, tapi bolehkah ia ditunggang orang?"

Catatan Keterangan:

Episod ini membawa pengetahuan tentang seseorang yang hanya sentiasa menguruskan sesuatu perkara dengan mengikut acuan yang sudah ada, dan tidak tahu mengubah caranya mengikut keadaan. ini menasihati kita supaya jangan memegang aturan-aturan yang sudah ada tanpa mempertimbangkan prakteknya.

Related Posts:

  • Dewa Puisi China Li Bai Li Bai yang berasal dari etnis  Han dilahirkan pada tahun 701 dan meninggal dunia pada tahun 762 Masehi. Dia mendapat gelar "Qing Lian Ju Shi" (Penghuni di tebing Danau Bunga Teratai Hijau) masih memiliki nama sampi… Read More
  • Alat pendeteksi gempa bumi zaman dinasti Han timur Pada zaman Dinasti Han Timur, di sekitar kota Luoyang, ibu nergara China pada saat itu, sering terjadi gempa bumi. Menurut catatan sejarah, selama lebih 50 tahun, yaitu mulai tahun 89 sampai tahun 140 Masehi, 33 kali gempa … Read More
  • Bunuh Tiga Ksateria dengan Dua Biji buah persik Konon, pada abad ke-7 sebelum Masehi, ada tiga orang kesateria di negara Qi, Mereka adalah Tian Kaiqiang, Gu Yezi dan Gongsun Jie. Ketiga orang kesateria yang gagah berani itu sangat disukai oleh raja negeri Qi. Karena terl… Read More
  • Chu Long membujuk Ibu Suri Zhao Pada zaman Negara-Negara Berperang, yaitu abad ke-5 sebelum Masehi, negeri Zhao diperintah oleh Ibu Suri Zhao. Ketika itu, negeri Qin ingin menyerang negara Zhao. Jadi, negeri Zhao terus meminta bantuandari negara Qi yang m… Read More
  • Legenda pernikahan gadis cantik dengan dewa sungai kuning Ximen Bao hidup di zaman Dinasti Wei, yaitu pada abad ke-5 sebelum Masehi. Dengan bakatnya yang serba bisa, dia dikirim ke Kabupaten Ye untuk menjadi kepala kabupaten itu. Setelah menjabat, dia pun memanggil beberapa orang … Read More

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.