Anggota Dewan Negara China Yang Jiechi kemarin mengadakan pembicaraan dengan Direktur Dewan Keamanan Nasional (NSC) Jepang, Shotaro Yachi yang datang berkunjung. Kedua pihak mencapai empat butir kesepahaman prinsipal mengenai penanganan dan perbaikan hubungan China-Jepang. Masyarakat internasional memberi penilaian positif atas hal tersebut, dan berpendapat bahwa pengembangan hubungan China-Jepang dengan sehat dan stabil dalam jangka panjang sesuai dengan kepentingan fundamental kedua negara dan rakyat kedua negara.
Direktur Asosiasi Jepang-China, Shinyichirou Shiranishi mengatakan bahwa dalam kesepahaman tersebut kedua pihak menekankan harus menaati berbagai prinsip dan semangat dalam empat dokumen politik China-Jepang, ini adalah rasional. Shiranishi menunjukkan pula bahwa kesepahaman tersebut berfaedah bagi perbaikan hubungan China-Jepang sekarang, namun kuncinya tergantung pada apakan kekuasaan Shinzo Abe dengan sungguh-sungguh menaati komitmennya pada masa mendatang, dan dengan jujur menaati empat butir prinsip tersebut.
Peneliti masalah terkait dari Korea Selatan, Cha Jae-bok mengatakan, bahwa empat kesepahaman tersebut bertolak dari situasi makro, dan sesuai dengan kepentingan fundamental kedua negara, dan memainkan peran penting bagi pengembangan hubungan China-Jepang yang sehat dan stabil dalam jangka panjang.
Pakar terkait Rusia, Valery Kistanov mengatakan, bahwa tercapainya empat kesepahaman prinsipal tersebut akan memainkan pengaruh positif bagi situasi menyeluruh Asia Timur Laut dan Asia Timur.
Saturday, November 8, 2014
Perjanjian 4 point China - Japan
Related Posts:
China siap kirim kapal RS Peace Ark ke Filipina Batch pertama dari tim bantuan medis darurat China ke Filipina akan berangkat pada hari Rabu ini untuk bantuan bencana, kata seorang juru bicara Kementerian Luar Negeri China . China juga telah menawarkan untuk mengir… Read More
China akan Investasi pembangunan Infrastruktur Afrika USD 1Tr Pemerintah China telah menyiapkan dana untuk 12 tahun berikutnya dalam bentuk investasi dan pinjaman kepada negara-negara Afrika, dengan sebagian besar dana dari China untuk membangun infrastruktur, kata seorang… Read More
Jalur kereta cepat Lanzhou (Gansu)-Urumqi (Xinjiang) Jalur rel dua lin kedua Lanzhou-Xinjiang China telah usai dipasang di bagian wilayah Xinjiang dengan panjang 710 kilometer. Hal ini menandakan pembangunan jalur rel kereta supercepat pertama Xinjiang. Jalur rel ini diperkir… Read More
China Coast Guard China Coast Guard berfungsi sebagai badan koordinasi untuk pencarian dan penyelamatan maritim di perairan teritorial China. China Coast Guard dulunya merupakan bagian dari Pasukan Keamanan Maritim Perbatasan Umum, satuan poli… Read More
Promosi Perdagangan, Pariwisata dan Investasi Indonesia di Kota Guangzhou Menjelang berakhirnya tahun 2013, Perwakilan RI di RRC kembali menyelenggarakan Trade, Tourism, and Investment Promotion (TTI) di Hotel Hilton Biyuan Guangzhou pada tanggal 19 November 2013. TTI ini dilaksanakan dengan duku… Read More
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.