Friday, November 28, 2014
Kisah tragis kapal SS Ventnor 112 tahun lalu
Sebuah kapal yang tenggelam 112 tahun yang membawa tubuh 499 penambang China yang meninggal (saat demam emas melanda Selandia baru) ditemukan di dekat Pelabuhan Hokianga, Selandia Baru. Namun, penemuan ini menimbulkan kemarahan dalam komunitas Tionghoa di negara itu dengan beberapa orang mengklaim itu menjadi tidak sopan, menurut New Zealand Herald.
Penambang ini, mayatnya berada didalam peti mati kayu dan di disegel dengan seng, Mereka telah membayar di muka untuk memastikan tubuh mereka akan kembali ke China, namun kapal SS Ventnor tenggelam di lepas pantai Selandia Baru bagian utara tak lama setelah itu meninggalkan pelabuhan Wellington.
Lokasi kecelakaan itu ditemukan oleh tim yang dipimpin oleh John Albert, seorang pembuat film Selandia Baru yang akan membuat film dokumenter dari cerita kapal Ventnor itu.
Namun masyarakat Cihna telah merilis pernyataan melalui Asosiasi China Selandia Baru mengatakan mereka marah bahwa kapal yang telah lama karam ini akan terganggu. Masyarakat China mengatakan mereka berharap kapal karam dapat diperlakukan sebagai kuburan.
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.