Menjelang Tahun Baru, Presiden China Hu Jintao menyampaikan ucapan selamat melalui China Radio International (CRI), China National Radio (CNR), dan China Central Television (CCTV). Ucapan selamat Tahun Baru yang disampaikan Presiden Hu Jintao berjudul "Bergandeng Tangan untuk Mendorong Perdamaian Dunia dan Kemajuan Bersama". Presiden Hu Jintao menyatakan, dalam tahun yang baru, China akan meneruskan pengembangan kerja sama bersahabat dengan berbagai negara, dan mengembangkan peranan sebagai negara besar yang bertanggung jawab dalam urusan internasional.
Hu Jintao mengatakan, sepanjang tahun 2012, pembangunan ekonomi dan sosial China mencapai kemajuan dalam kestabilan, kehidupan rakyat juga mengalami perbaikan. China meneruskan diplomasi di seluruh bidang, mengintensifkan pertukaran dan kerja sama dengan berbagai negara, aktif berpartisipasi dalam penyelesaian masalah utama internasional dan regional. China juga telah memberikan kontribusi demi perdamaian dan pembangunan dunia.
Hu Jintao menyatakan, dalam setahun yang lalu, Kongres Nasional Partai Komunis China (PKC) ke-18 telah menghasilkan peta biru tentang pembangunan masyarakat sejahtera secara menyeluruh dan upaya meningkatkan reformasi dan keterbukaan, serta melaksanakan transisi kepemimpinan tertinggi PKT dengan lancar. Dalam tahun yang baru, China akan secara menyeluruh memajukan reformasi, keterbukaan dan pembangunan modernisasi sosialisme, mendorong kemakmuran dan kestabilan di Hong Kong dan Makau dalam jangka panjang; serta terus mendorong perkembangan perdamaian Lintas Selat Taiwan agar membawa kesejahteraan kepada seluruh rakyat di kedua sisi Selat Taiwan dan menjaga kepentingan fundamental bangsa Tionghoa.
Hu Jintao mengatakan, perdamaian dan kemajuan dunia memerlukan upaya bersama rakyat di seluruh dunia. Rakyat China merupakan kekuatan kokoh yang senantiasa memajukan perdamaian dan pembangunan dunia. China akan teguh menjalankan pembangunan secara damai, aktif mengembangkan kerja sama bersahabat dengan berbagai negara atas prinsip hidup berdampingan secara damai. China juga akan aktif mendorong penyelesaian masalah utama internasional dan regional secara damai, serta berupaya mendorong perkembangan ekonomi dunia yang kuat, berkelanjutan dan seimbang. China juga akan memainkan peranan sebagai negara besar yang bertanggung jawab.
Wednesday, January 2, 2013
Ucapan selamat tahun baru 2013 dari Pemimpin China
Related Posts:
China menjadi pasar emas terbesar di dunia China menjadi pasar emas terbesar di dunia untuk pertama kalinya pada tahun 2013 , kata sebuah laporan yang dirilis oleh London-based World Gold Council ( WGC ), Permintaan emas di China mencatat rekor baru yang luar biasa… Read More
Ekspresi wajah wakil rakyat ChinaSelama "sesi kedua" Kongres Rakyat Nasional China, setiap wakil / deputi NPC atau anggota CPPCC sibuk dengan mendengarkan laporan, mempelajari laporan, mendiskusikan proposal, dan menerima wawancara, dll, berikut beberapa eks… Read More
Al-Quran terkecil di dunia Inilah Al-Quran yang terkecil di dunia tersimpan dalam Museum Ningxia China. Wu Yan, petugas museum tersebut terlihat sedang menjelaskan kitab suci tersebut sudah diakui sebagai artefak tingkat 1 nasional China. Al-Quran ya… Read More
Kapal "Perikanan China 37015"Baru-baru ini, galangan kapal di Penglai, Provinsi Shandong, berhasil meluncurkan kapal Kelautan dan Pengawasan Pemantauan Perikanan dengan tonase 300 ton di beri nama "China Perikanan 37015" dan Kapal ini diharapkan ak… Read More
China Telecom siap bersaing di pasar Global Dengan peningkatan jumlah perusahaan China yang ekspansi ke luar negeri, China Telecom Global berharap dapat berperan aktif dalam mendukung mereka dengan layanan informasi global yang mulus, Deng Xiaofeng, CEO China Telecom… Read More
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.