Tuesday, January 2, 2018
Home »
Alat Musik
» Seruling labu air
Seruling labu air
Seruling labu air berasal pada masa tahun 221 sebelum masehi. Bentuknya istimewa. Ini dibuat dari sebuah labu air, ditambah dengan tiga tabung bambu dan tiga bahan logam.
Alat musik ini sangat populer di kalangan etnis minoritas di provinsi Yunnan di barat daya China seperti etnis-etnis Dai, Achang, Wa dan Blang.
Suara seruling labu air tidak begitu nyaring, tetapi sangat merdu. Alat musik ini biasanya dimainkan untuk pertunjukan lagu rakyat yang iramanya lembut dan lancar.
Tentang alat musik ini, ada sebuah legenda: Pada zaman dahulu kala, ada seorang pemuda etnis Dai belanja di pasar. Dia terdengar suara penjual yang berbunyi "Belilah labu airku. Labu airku manis sekali". pemuda itu melihat penjual labu air itu adalah seorang gadis jelita. Maka, dia membeli sebuah labu air dan memasaknya. Rasa labu air itu manis sekali. Setelah itu, pemuda tersebut sering kali membeli labu air dari gadis itu. Dengan demikian, pemuda itu semakin hari semakin mengenal gadis itu.
Pada suatu hari, tas undangan gadis itu, pemuda itu berkunjung ke taman tanaman gadis itu. Dia membawa sebuah labu air kering dan membuatnya sebagai seruling labu air, kemudian meniup irama lagu yang merdu dan mengekspresikan rasa cintanya kepada gadis itu. Kemudian, mereka berdua menjadi suami istri dan hidup dengan bahagia. Pada masa itu, kaum pemuda dan gadis etnis Dai biasanya mengekspresikan rasa cinta mereka melalui seruling labu air.
Related Posts:
Opera ShanxiOpera Shanxi, yang juga dikenal sebagai opera Bangzi Shanxi ini adalah semacam opera lokal yang sangat populer di bagian tengah provinsi Shanxi serta beberapa daerah di Daerah Otonom Mongolia Dalam, provinsi Hebei dan Shaanxi… Read More
Opera Beilubangzi opera berlatar cerita sejarahOpera Beilubangzi (Bangzi yang bergaya utara), atau juga dikenal sebagai Opera Yanju ini, merupakan salah satu dari empat jenis opera Bangzi yang paling cemerlang dari provinsi Shanxi. Ia sangat populer di bagian tengah dan u… Read More
Opera PujuOpera Puju, yang juga dikenal sebagai "Bangzi dari Kabupaten Puzhou", atau dengan nama umumnya Luantan, mendapat nama demikian karena berasal dari kabupaten Puzhou (kota Yongji saat ini) di bagian selatan provinsi Shanxi Chin… Read More
Opera Balada Peking opera khas kota BeijingBanyak yang menyangka bahwa Opera Peking adalah jenis opera yang berasal dari Beijing. Padahal, Opera Balada Peking inilah satu-satunya opera yang terbentuk di kota tersebut. (Balada berarti, lagu atau puisi yang panjang yang… Read More
Opera BeikunPada pertengahan zaman Dinasti Qing, opera Kun menjadi semakin merosot di Beijing. Sejumlah pelakonnya yang kehilangan sumber rezeki, terpaksa berkelana ke provinsi Hebei, dan bergabung dengan kelompok Gaoqiang di sana. Lama-… Read More
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.