Kota Chongqing yang terletak di barat daya China adalah sebuah kota utama di China. Secara administratif, merupakan satu dari empat kotamadya di bawah kontrol langsung pemerintah pusat (selain Beijing, Shanghai dan Tianjin).
Pemerintahan Kotamadya Chongqing didirikan pada 14 Maret 1997, dahulu merupakan bekas sub-provinsi dari pemerintahan provinsi Sichuan. Pada 29 April 2011, Pemerintahan Kotamadya Chongqing memiliki populasi penduduk sebesar 28,846,170. Chongqing merupakan pemerintahan berbentuk kotamadya yang dikontrol langsung terbesar di China, terdiri dari 19 distrik, 15 kabupaten, dan 4 kabupaten otonomi khusus.
Singkatan resmi dari Kotamadya Chongqing adalah 渝 (Yú), singkatan ini diresmikan oleh pemerintahan China pada 18 April 1997. Chongqing juga merupakan kota berbentuk administratif kotamadya pada masa pemerintahan Republik China (ROC (sekarang Taiwan), dan merupakan ibukota Republik China pada masa Perang China-Jepang (1937-1945). Singkatan nama Chongqing diambil dari bagian dari nama kuno Sungai Jialing yang melintas sepanjang Chongqing dan mengairi Sungai Yangtze.
Video Keindahan Kota Chongqing.
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.