Tuesday, May 9, 2017

Taman Nasional Taijiang

Taman Nasional Taijiang

Taman Nasional Taijiang merupakan taman negara yang terbaru di Kota Tainan. Taman nasional tersebut meliputi banyak situs bersejarah peninggalan kolonial Belanda dan Koxinga, jenderal China yang mengusir Belanda dari Taiwan, serta daerah-daerah ekologi yang penting.

Laguna-laguna di daerah Qigu menjadi habitat spesies burung pada musim dingin yang jarang-jarang ditemukan, yaitu Black-faced Spoonbill yang cantik. Hampir 200 spesies burung dapat dilihat, banyak berkumpul di dataran garam yang telah ditinggalkan, salah satu pemandangan yang menarik di taman ini.

Para pengunjung yang suka akan pemandangan laut, bisa mengunjungi Area Pemandangan Pesisir Barat Daya (Southwest Coast National Scenic Area). Area Pemandangan Siraya (Siraya National Scenic Area) yang meliputi interior Tainan, didedikasikan khusus untuk suku Siraya, suku orang asli yang sudah lama punah, dan suatu ketika dahulu pernah menetap di sini.

Di daerah kaki gunung yang menawan ada perkampungan petani yang memukau mata, daerah budidaya buah dan tempat penampungan air yang istimewa. Di Wushantou, para pengunjung bisa mempelajari metode Jepang dalam memajukan ekonomi Taiwan. Di sekitar Guanziling dan Dongshan, mereka dapat menikmati kopi dari biji kopi yang ditanam di sini dan berendam dalam kolam lumpur air panas.




0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.