Produsen mobil asal China, Wuling Motors, melalui anak usahanya di Indonesia, PT SAIC General Motors Wuling (SGMW) Motor Indonesia, bersiap memulai produksi. Ini merupakan produk pertamanya di Indonesia, yang lokasi pabriknya berada di kawasan Greenland International Industrial Centre (GIIC) Cikarang, Jawa Barat.
Wuling Motors tengah menyiapkan produk mobil keluarga pertama untuk Indonesia. Mobil bernama Confero S tersebut, nantinya akan bersaing dengan Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki Ertiga, dan Honda Mobilio. Nama Confero S diambil dari bahasa Latin yang berarti ‘untuk kebersamaan’.
"Nama ini dipilih sesuai dengan semangat Wuling untuk menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia," kata Product Planning Specialist Wuling Indonesia, Arief Ramadhi Firmansyah.
Sementara itu, Vice President of Vehicle, Sales, Service, and Marketing Wuling Indonesia Cindy Cai mengatakan, nama ini juga menjadi cermin komitmen Wuling Motors dalam menciptakan kendaraan yang bukan hanya fungsional dan nyaman, tetapi juga bergaya sporty dengan embel-embel S di belakangnya.
"Confero terinspirasi oleh pemahaman kami akan nilai budaya masyarakat Indonesia yang sangat mengedepankan kekeluargaan dan kebersamaan. Sementara, 'S' di belakang nama Confero merupakan singkatan dari Sport," ujar Cindy.
Fitur pada interior mobil ini cukup mumpuni, mulai dari head unit layar sentuh delapan inci, pendingin udara dengan dua kipas (double blower), hingga colokan USB untuk mengisi ulang baterai smartphone di depan, tengah, dan belakang.
Tuesday, May 30, 2017
Pabrik mobil China di Cikarang siap luncurkan mobil Confero S
Related Posts:
China siap membangun 15 ribu stasiun pemantauan gempa bumi China berencana untuk membangun Sistem Peringatan Gempa untuk segera mencatat dan melaporkan aktivitas seismik di seluruh China. dimana lebih dari 15 ribu stasiun pemantauan ditetapkan akan dibangun, outlet kantor berita Xi… Read More
Perayaan Imlek di Kuil China di ZimbabweDuta Besar China untuk Zimbabwe Huang Ping mengecat mata singa selama perayaan di kuil untuk menyambut Tahun Baru Imlek di ibukota Zimbabwe Harare. … Read More
Hotel Jepang ini di boikot setelah menyangkal terjadinya Pembantaian Nanjing. Sebuah perusahaan pariwisata China yang berbasis di Jepang mengakhiri hubungan bisnisnya dengan grup Hotel APA Jepang setelah mengetahui bahwa pihak Hotel menyangkal terjadinya Pembantaian Nanjing. Buku-buku yang ditulis ol… Read More
Tahun 2017 merupakan tahun kerja sama pariwisata China-ASEAN. Tahun 2017 merupakan tahun kerja sama pariwisata China-ASEAN. Sekretaris Jenderal Pusat China-ASEAN Yang Xiuping baru-baru ini dalam wawancara wartawan mengatakan, China dan ASEAN tengah aktif merancang kegiatan terkait tah… Read More
Kapal penjaga pantai China dengan no lambung 46302. Kapal China Coast Guard dengan no lambung 46302. … Read More
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.