Sunday, June 22, 2014

China-Yunani perkuat kerjasama Maritim


Perdana Menteri China yang sedang berkunjung ke Yunani mengatakan, China dan Yunani telah menjalin kemitraan strategis menyeluruh dan sedang mendorong kerjasama bilateral yang lebih erat dengan menjadikan sektor maritim sebagai lokomotif kerjasama,. kedua belah pihak diminta secara sungguh-sungguh menyambut Tahun Maritim 2015 China-Yunani, membentuk komite kerjasama maritim antara pemerintah dan mengintensifkan kerjasama dalam teknologi maririm, perlindungan lingkungan, pencegahan bencana dan penegakan maririm.

Selain itu, pelabuhan Pireaus di Yunani harus dibangun menjadi fokus kerjasama sehingga ada satu pintu gerbang penting bagi China untuk masuk ke benua Eropa. Kedua negara wajib mengembangkan industri produksi kapal di Pireaus serta memperbaharui jalur kereta api dari Pireaus ke pedalaman Eropa, di samping berusaha menjadikan pelabuhan Pireaus paling kompetitif di Eropa bahkan seluruh dunia. Sementara itu, kedua pihak juga mendorong kerjasama transportasi pengiriman dan memperluas bidang kerjasama ke industri manufaktur, desain, pemasaran, transportasi, logistik, keuangan dan asuransi.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.