Tuesday, March 26, 2013

Armada selatan China melakukan patroli ke gugusan karang di LCS









4 Kapal perang Angkatan laut China masing2 LPD Jinggangshan, FFG Yulin dan Hengshui dan DDG Lanzhou melakukan latihan militer dan pengawasan ke gugusan karang Zhubi, Nanxun, Yongshu, dan Huangyan.

Armada Laut Selatan China yang sedang menjalankan latihan di Laut ChinaSelatan tiba di Terumbu Chigua dan Terumbu Yongshu kemarin (24/3/13). Panglima Armada Laut Selatan Jiang Weilie beserta anggotanya mengadakan inspeksi di terumbu dan menyampaikan simpati kepada para prajurit yang bertugas di wilayah tersebut.

Terumbu Yongshu terletak di ujung utara Kepulauan Nansha, sekitar 740 mil sebelah utara daratan China. Luas Terumbu Yongshu tercatat 4 km persegi, pasukan penjaga Angkatan Laut China ditempatkan di atas terumbu ini. Melalui pembangunan selama beberapa tahun, fasilitas kehidupan untuk prajurit penjaga di atas terumbu cukup memuaskan. Air tawar, sayur-sayuran dan buah-buahan tercukupkan dalam kehidupan prajurit sehari-hari. Bahkan, terdapat 40 saluran televisi yang dapat dinikmati para prajurit,. Selain itu, terdapat pula stasiun pelayanan telekomunikasi 3G milik China Mobile.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.