Monday, January 16, 2012

Partai Kuomintang Menang pemilu


Pemungutan suara pemilihan pemimpin daerah Taiwan berakhir kemarin ( 14/01 ) sore pukul empat. Hasil pemilihan menunjukkan, kandidat Partai Kuomintang ( KMT ) Tiongkok Ma Ying-joeu dan Wu Den-yih memang dengan mendapat 6,891.139 suara, tingkat perolehan suara mencapai 51,6%.

Sedangkan kandidat dari Partai Progresif Demokratik Tsai Ing-wen dan Su Jia-chyuan mendapat 6,093.578 suara, tingkat perolehan sudara mencapai 45,6%, kandidat Partai Rakyat Pertama James Soong dan Lin Ruey-shing mendapat 369.588 suara, tingkat perolehan suara mencapai 2,8%.

Berkenaan dengan hasil pemilihan pemimpin daerah Taiwan dan pemilihan wakil keinginan rakyat, juru bicara Dewan Negara Tiongkok untuk urusan Taiwan kemarin menyatakan, daratan Tiongkok mencatat hasil kedua pemilihan tersebut. Fakta selama hampir empat tahun sekali lagi menyatakan, perkembangan damai hubungan lintas Selat Tawai merupakan sebuah jalan yang tepat dengan mendapat dukungan saudara-saudara Taiwan yang luas. Daratan Tiongkok dengan tulus mengharapkan ketenteraman masyarakat Taiwan dan rakyat hidup sejahtera. Daratan Tiongkok bersedia bersatu padu dengan berbagai kalangan Taiwan di atas dasar bersama menentang " Taiwan merdeka " dan mempertahankan " kesepahaman tahun 1992 ", menciptakan lebih lanjut situasi baru dalam hubungan lintas selat dan perkembangan damai, bersama-sama mengusahakan kebangkitan besar bangsa Tionghoa.

Dalam pidatonya setelah menang dalam pemilihan, Ma Ying-jeou menyatakan, hasil pemilihan menunjukkan, rakyat Taiwan telah membenarkan kebijakan Partai KMT sejak berkuasa pada tahun 2008, yaitu menolak korupsi, mempertahankan pemerintahan bersih, membangkitkan ekonomi dan mengusahakan perdamaian antara kedua tepi selat. Dia mengatakan, umum menaruh harapan yang lebih tinggi, mengharapkan Partai KMT memperhatikan pembagian adil, memperhatikan penempatan tenaga kerja muda dan membantu mereka mewujudkan " impian Taiwan ". Ma Ying-jeou mengatakan pula bahwa pada empat tahun ke depan, Taiwan akan terus meningkatkan hubungan antara kedua tepi selat, memperkuat saling percaya antara kedua pihak, agar hubungan itu menjadi lebih harmonis dan kesempatan konfrontasi lebih kecil.


0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.