Hari Raya Idul Adha bakal disambut pada 7 November ini oleh masyarakat islam di China, Bagi masyarakat Malaysia dan Indonesia, sambutannya sehari lebih awal 6/11/11.
Namun persiapan untuk menyambut Hari Raya Qurban yang bakal tiba, semakin ramai di seluruh China. Ini termasuk di Kashgar, Daerah Otonom Uigur Xinjiang, yang memiliki jumlah umat Islam paling banyak di China. 83% dari 600 ribu penduduk di Kashgar adalah dari golongan etnis Uigur.
Menurut penduduk setempat, sambutan idul adha lebih meriah dan bermakna karena selain menghayati syariat ibadah korban, penduduk Islam di sini juga menikmati libur selama 3 hari.
Para wartawan dari Malaysia dan Indonesia yang mengikuti program Kembaran Muslim China 2011 juga berpeluang untuk meninjau persiapan terutama di jalan yang menjual barang kerajinan yang unik dan kebutuhan Idul adnha. Ini termasuk kueh mueh yang wajib dihidangkan pada hari raya itu. Turut dijual ternak seperti kambing untuk dijadikan korban.
Sementara itu, di Masjid tertua dan terbesar di China, Masjid Eidgah mulai dibersihkan untuk umat islam shalat sunnah Idul adha. Masjid Eidgah yang terletak di Dataran Eidgah bisa menampung lebih 100 ribu jamaah. Pada hari-hari biasa lebih 20 ribu orang menunaikan shalat di masjid yang juga dikenal sebagai Serambi Mekah.
Menurut Imam masjid tersebut, Ilama, ibadah korban di Kashgar tidak dilakukan di masjid. Sebaliknya di rumah masing-masing dan didistribusikan sendiri. Sedangkan kulit binatang korban seperti sapi, kambing dan unta akan disedekahkan kepada masjid. Pengelola masjid tersebut kemudian akan memberikannya kepada kaum fakir miskin
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.