Pakar Tiongkok untuk masalah ASEAN, Cao Yunhua hari Kamis (26/11) di Guangzhou dalam wawancara dengan wartawan berpendapat, bahwa perusahaan dan masa rakyat Tiongkok dan berbagai negara ASEAN akan memperoleh manfaat dari Kawasan Perdagangan Bebas Tiongkok-ASEAN (CAFTA) yang akan diresmikan pada tanggal 1, Januari tahun depan.
Dikatakannya, kemudahan terbesar dari pembentukan CAFTA kepada perusahaan Tiongkok dan berbagai negara ASEAN ialah penurunan pajak dan komoditi akan memasuki pasar pihak lain dengan harga yang lebih murah. Dengan demikian, produk kedua pihak akan lebih kompetitif dibandingkan dengan produk tempat ketiga, maka akan lebih besar keuntungannya. Bagi rakyat biasa, ini berarti jenis komoditi yang dapat dipilih akan lebih banyak.
Pakar tersebut secara khusus memperingatkan, bagi perusahaan Tiongkok dan negara-negara ASEAN, yang paling penting ialah harus mengetahui peraturan terkait perdagangan tempat asalnya agar sepenuhnya memanfaatkan syarat preferensial dari CAFTA.
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.