PT PAL Indonesia (Persero) bakal mengekspor kapal perang perdana made in Surabaya pada Juni mendatang. Ekspor kapal perang ini untuk memenuhi pesanan 2 kapal jenis Strategic Sealift Vessel (SSV) ke Filipina.
"Ini pertama dalam sejarah Indonesia ekspor kapal perang. Dari tender internasional terbuka yang kita ikuti, sebanyak 2 kapal SSV," kata Direktur Perencanaan dan Pengembangan PT PAL, Eko Prasetyanto, kepada detikFinance.
Dibuat dalam kurun waktu 24 bulan, 2 kapal perang ini akan diluncurkan pada 18 Januari mendatang. Sementara, pengiriman kapal ke Filipina akan dilakukan pada Juni 2016, setelah proses penyelesaian akhir di galangan Surabaya rampung.
Eko mengungkapkan, kapal multipurposed SSV hampir sama dengan dengan jenis kapal perang lain produksi PT PAL yang saat ini dioperasikan TNI-AL.
“Hampir sama bentuknya dengan KRI Banda Aceh dan KRI Banjarmasin, di mana SSV ini bisa mengangkut puluhan tank dan helikopter, saya lupa pastinya. Nilai masing-masing setiap kapal adalah US$ 45 juta,” ujarnya.
Dia menjelaskan, kapal perang ini sendiri memiliki panjang 123 meter, lebar 21,5 meter, dan bobot 10.300 ton dengan berat yang bisa diangkut atau Gross Register Tonnage (GRT) sebesar 7.400 ton.
“Kapal perang ini memiliki kecepatan 16 knot dengan endurance (ketahanan berlayar tanpa mengisi BBM) selama 3 hari. Total personel yang bisa diangkut dihitung dari jumlah kamar personel ada 621. Kelengkapan senjata SSV pesanan Filipina ini dilengkapi dengan meriam kaliber 76. Soal senjata itu tergantung pemesan,” pungkas Eko.
Wednesday, January 13, 2016
Indonesia Export kapal perang ke Filipina
Related Posts:
Foto Presiden Xi bertemu dengan Presiden ObamaPresiden China Xi Jinping (1 R) bertemu dengan timpalannya dari AS Barack Obama (1 L) di sela-sela KTT Keamanan Nuklir yang keempat di Washington DC, Amerika Serikat, … Read More
Latihan penembakan rudal kapal perang TNI-AL Latihan penembakan rudal anti kapal oleh TNI angkatan laut Indonesia. Frigate KRI Bung Tomo melakukan pengujian Exocet MM40 Block II kapal Ahmad-Yani meluncurkan rudal anti kapal C-802 buatan China … Read More
Upacara pemakaman Martir tentara China di kota ShenyangUpacara pemakaman bagi 38 martir tentara rakyat China yang gugur dalam perang Korea, yang dihadiri oleh Kementerian publik Urusan Sipil, Departemen Luar Negeri, Komisi Militer Pusat dan komisi kerja politik dari Northern Thea… Read More
CEO Google Sundar Pichai berkunjung ke ChinaCEO Google Sundar Pichai mengunjungi Sekolah Nie Weiping Go di Beijing, 31 Maret 2016. Sundar berbicara tentang pesona dan teknologi Go dengan pemain top Go di dunia Ke Jie dan Gu Li, dan berinteraksi dengan anak-anak dari se… Read More
Leeco Holdings siap memasuki pasar AS dan India Teknologi utama Leeco Holdings Co Ltd bersiap-siap untuk menjadi perusahaan global dengan rencana untuk memasuki beberapa pasar luar negeri dalam tahun ini. Hank Liu, salah seorang pendiri dan wakil ketua Leeco, sebelumnya… Read More
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda.
Thanks for your Comments.